Tipe X |
Pada gril, lis krom dibuat lebih tipis namun tegas sehingga menyiratkan kesan mewah dan kokoh. Desain bumper depan juga didesain kembali sehingga tampak sporty. Lampu belakang diberi bohlam LED dan warna merah-nya dihilangkan.
Pada interior kelir baru yaitu abu-abu pun diberikan agar lebih segar. Mesin tak ada perubahan, tetap berkapasitas 1.998 cc dan dapat menghasilkan 147 dk yang dipasangkan dengan transmisi CVT.
Lalu kapan Serena facelift ini masuk Indonesia? Bila dilihat dari timing-nya, Car of The Year 2013 versi Auto Bild Indonesia dan Best Selling MPV in Japan ini kemungkinan akan hadir pada 2014. Soal harga, di Jepang Nissan melepas Serena mulai dari 2.184 yen (Rp 252,9 juta).