Sponsors

Minggu, 29 Juni 2014

Mobil Para Capres

Pilpres 2014 sebentar lagi. Sebagai blog otomotif, kami tertarik menelusuri mobil-mobil para capres entah hanya memakai, pinjaman, pribadi, hadiah ataupun mobil dinas.

PRABOWO SUBIANTO


Sebagai pengusaha yang memiliki aset triliunan rupiah, Prabowo tercatat punya beberapa mobil. Mulai dari Lexus LX570 yang berplat B 17 PSD. PSD adalah singkatan dari Prabowo Subianto Djojohadikusumo. Lalu ada juga Jeep Wrangler, Porsche pemberian pengusaha restoran untuk kampanye, dan beberapa lainnya yang Prabowo tak 'tampilkan'.



JOKO WIDODO


Pada Januari 2012, Jokowi sebagai walikota Solo dan wakilnya dihadiahi mobil Kiat Esemka Rajawali dari SMK di Solo dan Sukiat, pemilik bengkel cat Kiat Motor sebagai mobil dinas berplat AD 1 A. Saat itu mobil tersebut cukup mengundang heboh. Jokowi sempat bilang ia adalah brand ambassador Esemka.


Lalu setelah menang di pilgub Jakarta 2012, ia dihadiahi mobil Toyota Kijang Innova V Luxury putih dari hasil patungan relawan. Plat nomornya B 1 JKW. Namun saat itu Jokowi sempat menolak pembelian mobil tersebut.


Setelah itu Jokowi lebih suka memakai Kijang Innova sewaan. Mobil dinasnya adalah Toyota Land Cruiser yang berplat nomor yang berganti-ganti yakni B 1120 SMZ, B 1966 RFR dan B 1 DKI. Awalnya Jokowi juga menolak memakainya dengan alasan nyaman dengan mobil sewaan, namun akhirnya dipakai.

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar