Sponsors

Jumat, 18 Oktober 2013

Kia Picanto Dapat Fitur Lebih Banyak Di Malaysia


Kia All New Picanto belum lama ini dihadirkan di negeri Jiran, Malaysia. Namun yang menarik adalah banyaknya fitur yang diberikan Naza Kia (distributor Kia di Malaysia) bila dibandingkan dengan Kia Picanto yang hadir di Tanah Air ini. Picanto spek Malaysia telah mendapatkan pelek 15 inci, DRL, lampu belakang LED, head unit 2-DIN, tombol audio pada setir, handle pintu krom dan lain-lain, sedangkan Picanto Indonesia belum punya.

Picanto Malaysia mendapat head unit 2-DIN dan tombol audio pada setir

Namun yang menarik, Picanto di Malaysia dibanderol paling murah RM 60.000 (estimasi) atau Rp 213 juta hingga Rp 228 juta untuk yang matik. Bandingkan dengan Perodua Myvi atau Daihatsu Sirion di Indonesia yang disana harganya 'hanya' RM 44.412 (Rp 158 juta) hingga RM 58.713 (Rp 206 juta). Padahal Kia Picanto disini cuma Rp 136,5-150,5 juta. Logis juga karena harga Sirion matik dengan spek yang sama di Malaysia harganya sama dengan Rp 179 juta padahal di Indonesia cuma Rp 155,8 juta.

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar